You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Krangean
Krangean

Kec. Kertanegara, Kab. Purbalingga, Provinsi Jawa Tengah

Selamat Datang Di Website Resmi Pemerintah Desa Krangean, Kec. Kertanegara, Kab. Purbalingga, Jawa Tengah -- selengkapnya...

Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa 2026

Magang Dinkominfo 22 Oktober 2025 Dibaca 8 Kali
Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa 2026

Musrenbangdes Desa Krangean Tahun 2026: Wujud Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan Desa

Krangean, Purbalingga — Pemerintah Desa Krangean, Kecamatan Kertanegara, Kabupaten Purbalingga menggelar kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) untuk Tahun Anggaran 2026 pada Rabu, 4 September 2025.

Kegiatan yang berlangsung di Balai Desa Krangean ini dihadiri oleh perangkat desa, perwakilan BPD, tokoh masyarakat, perwakilan TNI–Polri, serta unsur kelembagaan desa lainnya. Dalam musyawarah ini, para peserta membahas berbagai prioritas pembangunan yang akan dilaksanakan pada tahun 2026, baik di bidang infrastruktur, sosial, ekonomi, maupun pemberdayaan masyarakat.

Kepala Desa Krangean dalam sambutannya menyampaikan pentingnya Musrenbangdes sebagai wadah partisipatif bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan usulan pembangunan. “Kami berharap seluruh elemen masyarakat dapat terlibat aktif dalam menentukan arah pembangunan desa agar hasilnya benar-benar dirasakan bersama,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan Desa Krangean dapat menyusun rencana pembangunan yang tepat sasaran, berkelanjutan, dan sesuai dengan kebutuhan warga demi tercapainya kesejahteraan masyarakat desa.

APBDes 2025 Pelaksanaan

APBDes 2025 Pendapatan

APBDes 2025 Pembelanjaan